Indonesia dikenal dengan segala keunikan budaya dan keindahan alamnya, salah satunya berada di Labuan Bajo. Labuan Bajo merupakan salah satu dari lima destinasi Super Prioritas di Indonesia, yang menjadi salah satu fokus dari program pengembangan kawasan strategis nasional. Bagi beberapa petualang, Labuan Bajo menjadi tempat liburan yang ideal. Berbagai destinasi wisatanya dapat dijelajahi, baik itu wisata yang ada di darat maupun yang ada di laut. Labuan Bajo terletak di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai barat, Nusa Tenggara Timur.
Kota Labuan Bajo adalah pintu gerbang bagi wisatawan untuk memasuki kawasan Taman Nasional Komodo yang menyimpan keindahan alam yang menakjubkan dan hewan purba yang mendunia. Taman Nasional Komodo terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1991. Hewan purba ini bernama Komodo atau yang secara lokal disebut Ora, merupakan daya tarik yang luar biasa bagi para wisatawan untuk berkunjung.
Pondok-pondok kayu dengan atap berbahan jerami dan berbagai pepohonan di lingkungan sekitar, menjadi objek utama pemandangan di Labuan Bajo ini. Jika kamu akan berlibur ke Labuan Bajo, kamu dapat menyusuri berbagai pulau yang ada di sekitar Labuan Bajo mulai dari pulau bidadari, pulau seraya dan kanawa. Di bagian selatan Labuan Bajo terdapat rute menuju ke pulau rinca dimana pada saat senja datang terlihat banyak kelelawar bertebarangan.
Gerbang Menuju Surga Dunia
Labuan Bajo dan Taman Nasional Komodo adalah satu entitas yang tidak dapat terpisahkan. Maka dari itu, jika berkunjung ke Labuan Bajo anda juga perlu mengunjungi Taman Nasional Komodo. Taman Nasional Komodo ini terdiri dari Pulau Komodo, Pulau Padar, Rinca, dan beberapa pulau lain yang ada di sekitarnya.
Taman Nasional Komodo ini memiliki fungsi utama sebagai habitat perlindungan Komodo (Varanus komodoensis) yang terancam punah serta keanekaragaman hayati yang ada di dalam wilayah tersebut. Keberadaan Komodo ini menjadi awal mula eksistensi Labuan Bajo di mata dunia karena banyak turis dan ilmuwan yang datang untuk melihat langsung komodo.
Selain sebagai perlindungan komodo, Taman Nasional Komodo ini memiliki panorama yang sangat indah sehingga tak heran jika Taman Nasional Komodo ini juga dijadikan sebagai tempat wisata bagi para wisatawan domestik maupun mancanegara. Di setiap tempat yang berada di Taman Nasional Komodo memiliki keindahan masing-masing. Sangat disayangkan jika anda tidak berfoto di spot-spot tersebut untuk dibagikan ke sosial media.
Pemandangan Pulau Padar yang begitu menawan, merupakan salah satu keindahan utama yang juga menjadi daya tarik dari wisata alam yang berada di wilayah Taman Nasional Komodo. Pulau Padar ikonik dengan pulaunya yang berbentuk perbukitan serta gradasi laut biru di latar belakang. Gunakan waktu anda untuk menikmati dan berswafoto di Pulau Padar ini.
Pulau Kelor juga menjadi destinasi yang sayang untuk dilewatkan. Meskipun termasuk salah satu pulau tidak berpenghuni, Pulau Kelor memiliki pasir yang sangat lembut dengan airnya yang jernih serta terumbu karangnya yang cantik. Pulau ini juga menyuguhkan pemandangan pulau dan laut biru jernih dari puncak. Pulau Kelor terlalu indah untuk dilewatkan.
Spot lain yang tidak boleh ketinggalan adalah Pink Beach, masyarakat lokal sering menyebutnya dengan nama Pantai Merah. Warna pink ini berasal dari hewan berukuran mikroskopis bernama Foraminifera yang kemudian memberikan pigmen merah pada koral. Koral-koral tersebut terbawa oleh gelombang menuju pesisir lalu hancur menjadi serpihan dan butiran yang kini menjadi pasir pantai. Pencampuran antara koral merah dan pasir kristal putih lah yang menyebabkan warnanya menjadi pink.
Cara Menuju Labuan Bajo
Labuan Bajo terletak di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Bagi pengunjung yang berdomisili jauh dari Labuan Bajo dan tertarik untuk menjelajahi Kota Labuan Bajo dan sekitarnya, ada beberapa cara yang dapat anda lakukan agar cepat sampai Labuan Bajo. Salah satu caranya adalah menggunakan transportasi udara seperti pesawat terbang. Transportasi udara merupakan hal yang paling umum digunakan untuk perjalanan jauh karena dapat mempersingkat waktu perjalanan anda.
Beberapa maskapai penerbangan di Indonesia yang menyediakan rute perjalanan dari daerah asal anda menuju Labuan Bajo adalah Garuda Indonesia, Batik Air, Citilink, Wings Air, Nam Air dan Air Asia. Maskapai-maskapai tersebut akan mengantar perjalanan anda sampai ke Bandara Komodo, Labuan Bajo. Diantara beberapa maskapai penerbangan tersebut, tentunya mereka memasang tarif yang berbeda-beda. Anda dapat memilih maskapai mana yang sesuai dengan budget anda.
Waktu tempuh perjalanan pun akan berbeda-beda, sesuai dengan daerah asal anda. Jika anda berasal dari Jakarta, waktu tempuh perjalanan anda akan memakan waktu sekitar 2 jam 22 menit. Jika anda berasal dari Bali, perjalanan anda untuk sampai di Labuan Bajo membutuhkan waktu sekitar 1 jam 15 menit melalui transportasi udara.
Rekomendasi Tempat Wisata di Labuan Bajo
Pesona Labuan Bajo memang selalu menarik perhatian para wisatawan, baik wisatawan dari dalam negeri maupun luar negeri. Yang menjadi daya tarik utama adalah sajian satwa eksotik asal Indonesia Timur, yaitu Komodo. Disetiap pulau-pulau di wilayah Labuan Bajo, terdapat pemandangan alam yang indah, garis pantai yang unik, dan panorama tak tertandingi. Kami akan memberikan beberapa rekomendasi tempat wisata di Labuan Bajo.
Pulau Kelor
Pulau Kelor memang masih sepi pengunjung. Namun, pulau ini menawarkan keindahan bukit-bukit dengan rerumputan hijau yang mengelilinginya. Pengunjung dapat mendaki ke puncak bukit untuk menikmati keindahan pulau kelor dari atas bukit. Akan nampak hamparan pasir putih yang lembut, ombak yang tenang dan panorama alamnya yang cantik dari puncak bukit.
Tak hanya itu, pengunjung juga dapat melakukan aktivitas lain. Untuk anda pecinta alam bawah laut, anda bisa melakukan aktivitas snorkeling dan diving. Terdapat ratusan jenis ikan yang akan menemani anda saat snorkeling ataupun diving. Tidak lupa juga ada berbagai jenis terumbu karang yang indah. Nikmati waktu anda untuk mengeksplorasi biota laut yang ada di Pulau Kelor.
Spot Snorkeling, Manjarite Island
Pulau ini merupakan pulau tidak berpenghuni dan letaknya sangat dekat dengan Pulau Kelor. Di depan pulau ini terdapat dermaga dengan panjang 20-30 meter, tempat ini cukup instagenic bagi pengunjung yang ingin berfoto-foto. Air laut di Manjarite memiliki warna hijau yang jernih, anda dapat melihat langsung terumbu karang yang ada di dalam air laut.
Pulau Manjarite merupakan perfect spot untuk snorkeling. Dengan pesona alam bawah lautnya yang indah, pasti kalian langsung tertarik untuk menyelam ke dalamnya. Selama melakukan aktivitas snorkeling, dijamin anda akan merasa puas karena di dalam airnya terdapat biota laut seperti angel fish, ikan badut, ikan dori dan lainnya serta terumbu karang yang berwarna.
Pulau Kalong
Pulau ini merupakan salah satu destinasi wisata terkenal yang banyak diminati oleh para wisatawan. Daratan di pulau ini di dominasi oleh bukit-bukit dan sisanya dipenuhi oleh pohon-pohon bakau yang tinggi. Pulau Kalong menjadi salah satu habitat hewan nokturnal karena dihuni oleh ratusan hingga jutaan hewan kalong atau kelelawar.
Waktu terbaik untuk mengunjungi pulau ini adalah saat sore hari. Perpaduan antara warna langit senja dengan rombongan kelelawar yang beterbangan membuat panorama ini sangat menakjubkan. Pulau Kalong terletak diantara Pulau Papagarang dan Pulau Rinca, tepatnya di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Pulau Padar
Pulau dengan keindahan gugusan bukit dan pantainya ini tidak pernah gagal menarik perhatian wisatawan yang datang. Di pulau ini sulit ditemukan pohon karena kondisi geografisnya yang kering. Hal ini juga menjadikan rusa, komodo, dan hewan lainnya sulit ditemui. Rantai makanan yang terputus menjadi penyebab pulau ini sunyi Komodo.
Menghabiskan waktu di Pulau Padar tidak memuaskan jika hanya sebentar saja. Di sore hari, pengunjung dapat melakukan aktivitas trekking ke atas bukit untuk menikmati waktu terbenamnya matahari dengan warna cantiknya yang menghiasi langit senja. Selain pemandangan perbukitan yang mempesona, Pulau Padar juga menyuguhkan empat teluk yang dalam dan pasir pantai dengan berbagai macam warna.
Pink Beach
Salah satu destinasi wisatanya yang harus kalian kunjungi adalah Pantai Pink, masyarakat sekitar menyebutnya dengan nama Pantai Merah. Pantai Pink ini mendapatkan warna merah muda yang lembut dari pecahan terumbu karang yang bercampur dengan pasir putih yang berasal dari batuan kapur yang berada disekitar pantai.
Pantai Pink juga menawarkan panorama sekitar yang dapat memukau mata. Terdapat hamparan rumput savana yang luas menyelimuti punggung bukit. Tidak hanya itu, kawasan wisata alam ini juga memiliki kekayaan dan keindahan bawah laut dimana terdapat karang taman yang terdiri dari ratusan spesies karang lunak dan keras, dan ada ribuan spesies ikan yang dapat memanjakan mata.
Taman Nasional Komodo
Taman Nasional Komodo berdiri pada tanggal 6 Maret 1980, dengan tujuan untuk menjaga kelestarian hidup satwa Komodo (Varanus Komodoensis). Lokasi Taman Nasional Komodo ini terletak di antara dua pulau yaitu Pulau Sumbawa dan Pulau Flores, lebih tepatnya di wilayah Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Pulau Flores, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Pada tahun 2011, Taman Nasional Komodo berhasil terpilih menjadi salah satu pemenang The New 7 Wonder of Nature. Dengan gelar tersebut dapat meningkatkan ketertarikan para wisatwan untuk berkunjung ke Taman Nasional Komodo. Selain terkenal dengan satwa komodonya, di taman nasional juga terdapat berbagai spesies flora dan fauna yang sangat populer.
Taka Makassar
Taka Makassar, meskipun ukurannya kecil tempat ini menjadi salah satu spot snorkeling dan diving yang tidak boleh dilewatkan oleh para pecinta aktivitas tersebut. Taka Makassar merupakan destinasi wisata berupa pulau kecil yang strukturnya terdiri dari pasir putih namun terkadang pasirnya berwarna merah muda dan bentuk pulaunya seperti bulan sabit.
Taka Makassar memiliki air dengan warna yang memukau yaitu warna tosca yang jernih dan pasirnya berwarna merah muda. Perairan di pulau ini termasuk dangkal sehingga perahu besar tidak bisa singgah di pulau ini. Karena perairannya yang dangkal seperti kolam renang, anda dapat melakukan aktivitas snorkeling dan diving dengan nyaman.
Manta Point
Spot ini dikenal sebagai tempat berkembang biaknya manta. Manta merupakan salah satu spesies ikan pari terbesar di dunia. Pusat manta berada di titik Makassar Reef. Pari manta ini tidak tergolong ikan pari yang beracun oleh sebab itu eksistensinya bukan ancaman bagi manusia.
Dari permukaan sangat mudah untuk menyaksikan para manta yang sedang memakan plankton. Terdapat 2 spesies manta yang berbeda yaitu Manta Birostris dan Manta Alfredi. Waktu terbaik untuk mengunjungi manta point bisa dimulai dari jam 8 pagi atau saat air laut menjelang surut dan menjelang pasang.
Pulau Kanawa
Pengunjung akan dibuat terpesona oleh Pulau Kanawa, karena pulau ini memiliki pemandangan laut yang sangat luar biasa. Anda harus menikmati keindahan bawah laut yang akan membuat anda takjub dengan biota laut yang ada didalamnya.
Air laut di Pulau Kanawa memiliki warna pirus yang tenang dan jernih juga berisikan terumbu karang yang dipenuhi ikan warna-warni. Bagi para backpacker, tidak puas rasanya jika Anda tidak bermalam di pulau ini. Disini sudah tersedia berbagai akomodasi yang lengkap. Anda bisa menyewa peralatan camping yang anda butuhkan.
Hotel Terbaik di Labuan Bajo
Liburan di Labuan Bajo tentu akan lebih sempurna jika bisa mendapatkan hotel dengan pemandangan terbaik. Tentunya kamu membutuhkan hotel yang nyaman dan mendukung keseruan liburanmu. Berikut lima rekomendasi hotel terbaik di Labuan Bajo!
Ayana Komodo Resort
Hotel ini merupakan salah satu tempat penginapan mewah di Labuan Bajo dengan jaminan sertifikasi CHSE. Rasakan dan ciptakan kenangan abadi dengan kemewahan fasilitas dan layanan mutakhir. Hotel bintang 5 ini dikelilingi oleh keindahan alam yang tak tertandingi di Labuan Bajo, AYANA Komodo Resort.
Ayana Komodo Resort memiliki 13 suite dan 192 kamar premium yang terletak di tepi pantai pasir putih berumbai aquamarine Labuan Bajo. Setiap kamar memiliki pemandangan laut yang sempurna dengan jendela besar, sangat cocok untuk menikmati matahari terbenam.
Meruorah Komodo Resort
Meruorah Komodo Labuan Bajo jadi pilihan tepat merasakan pengalaman bermalam ditemani suasana tenang khas Labuan Bajo. Meruorah Komodo Labuan Bajo merupakan salah satu hotel yang di bawah naungan jaringan hotel nasional, Hotel Indonesia Group.
Meruorah dikelola dengan mengedepankan kenyamanan dan keamanan para tamu. Hotel ini memiliki 145 kamar dengan 1 presidential suit, ballroom, 8 meeting room, the executive lounge, moon bar, the bay restaurant, Cafe Et Lobby, swimming pool, fitness center, spa and promenade.
Sudamala Resort
Terletak langsung di pasir putih Pantai Pede, menghadap ke Laut Flores dan pulau-pulau mempesona Taman Nasional Komodo. Memiliki 84 suite dan villa ideal untuk romansa, petualangan dan relaksasi, dan menampilkan interior bergaya yang terinspirasi oleh budaya Flores lokal dan fasilitas kontemporer. Akomodasinya menawarkan taman dan area pantai pribadi. Anda juga dapat menikmati sarapan khas Amerika atau sarapan ala carte di Hotel ini.
Plataran Resort
Plataran Komodo Resort & Spa adalah tempat yang mewah untuk memanjakan diri di hari-hari santai dan berpetualang di salah satu kawasan paling indah di Indonesia. Nikmati privasi tempat tinggal di vila yang merupakan perpaduan menawan antara kenyamanan mewah dan gaya Jawa.
Jelajahi kehidupan laut yang menakjubkan di perairan sekitarnya, atau naiki salah satu kapal pesiar pribadi Plataran untuk kunjungan wisata pulau yang tak terlupakan dan kesempatan untuk melihat komodo dari dekat.
Mohini Komodo Resort
Mohini Resort (barn), disebut barn karena kamar di hotel ini menggunakan jerami sebagai atapnya sehingga tampak seperti lumbung. Mohini Resort menawarkan berbagai fasilitas dan layanan yang Anda butuhkan untuk tidur malam yang nyenyak.
Kamu bisa memilih tipe barn apa yang paling cocok dengan kebutuhan, yaitu tipe Standard, Superior, dan Suite. Semua tipe barn menyediakan queen bed yang super nyaman dan balcony with view.